TAMAN HUTAN

Diposting oleh Admin | 06.54

Greenland dikembangkan diatas lahan seluas 4 Ha, dengan mengusung konsep"Forest Park Residence". Keunikan konsep ini tertuang dalam FOREST PARK, sebuah taman hutan yang indah ditengah-tengah perumahan, yang berfungsi sebagai ruang terbuka hijau yang memberikan udara segar dan sehat tidak hanya bagi penghuninya, tetapi juga bagi warga yang tinggal di sekitar lingkungan Green Land.
Keunikannya ditambah lagi dengan tampilan estetika GREEN BELT, yaitu sebuah taman pedestrian sepanjang setengah kilometer yang mengelilingi kawasan yang juga berfungsi sebagai jogging dan bicycle track. Hal tersebut menjadikan perumahan Green Land ini sebagai sebuah hunian yang sangat nyaman.
Selain sebagai paru-paru kawasan, fungsi penting lain forest park adalah sebagai sarana interaksi sosial para penghuninya. Hal ini dimungkinkan karena forest park adalah sebuah taman hutan aktif yang di dalamnya dibangun berbagai fasilitas, seperti masjid, kolam renang, lapangan tennis, food park, perpustakaan dan taman baca, children playground serta function hall.
Sebagai perumahan yang ramah lingkungan, Green Land dilengkapi dengan resapan air hujan disetiap unit rumah dan kawasan, yang tidak hanya berfungsi sebagai cadangan air tanah bagi kawasan, tetapi juga mengurangi limpahan air ke daerah lebih rendah yang berpotensi menyebabkan banjir.

3 komentar
  1. Anonim 11 Februari 2010 pukul 08.45  

    Hello, nice residence. Visit me back

  2. Iyang 11 Februari 2010 pukul 08.48  

    salam kenal, semoga sukses dan cepat habis

  3. Money Saving 11 Februari 2010 pukul 08.50  

    blog walking, nice template and design